White Chocolate Oatsy Cookies

 

These are classic cookies that are very easy to make, fool-proof, and taste so good. The secret, like always, is in the butter and vanilla. Do not substitute butter with margarine. Do not substitute vanilla extract with vanilla powder or vanilla flavoring. If you can’t get pure vanilla extract, use the best quality vanilla paste you can find at baking shops (I use Toffieco). It will at least bring the vanilla flavor closest to the pure extract. You can, however, substitute the brown sugar with 1 part of palm sugar and 1 part of white sugar. Although the taste won’t be exactly the same, I think I can give my mercy on that. The secret tool, parchment paper. Do not grease the pans, line them with good parchment papers instead.

Now, the recipe.

White Chocolate Oatsy Cookies

Adapted by Riana from Joy of Baking

113 gr mentega tawar, suhu ruang
54 gr light brown sugar
50 gr gula pasir/kastor
1 telur ukuran besar
1 sdt pure vanilla extract
140 gr tepung terigu serbaguna
3/4 sdt soda kue
1/4 sdt garam
130 gr Oatsy  Quick Cook Oatmeal
65 gr white chocolate chips

Cara Membuat:

  1. Panaskan oven dengan suhu 180 derajat Celcius. Alasi loyang kue kering dengan parchment paper.
  2. Kocok mentega, gula dan garam hingga lembut (kurang lebih 2-3 menit dengan kecepatan tinggi).
  3. Tambahkan telur dan ekstrak vanilla, kocok rata. Turunkan kecepatan mikser ke kecepatan paling rendah. Masukkan tepung, soda kue dan havermouth, kocok hingga rata. Matikan mikser.
  4. Masukkan white chocolate chips, aduk hingga rata.
  5. Sendokkan adonan ke atas loyang berlapis parchment paper, beri jarak masing-masing kue. Tekan sedikit adonan dalam loyang dengan bagian belakang sendok supaya pipih bentuknya.
  6. Panggang selama 10-14 menit, atau hingga cookies berwarna kecoklatan di bagian pinggir, tapi bagian tengahnya masih lunak. Ini akan menghasilkan cookies yang lunak dan enak dikunyah (chewy).
  7. Angkat loyang dari oven, letakkan loyang di atas rak, biarkan dingin kurang lebih 2 menit agar cookies cukup kokoh untuk diangkat. Angkat cookies dari loyang, dinginkan di atas rak.
  8. Simpan cookies dalam wadah kedap udara agar aromanya yang enak itu gak hilang.

Note:

  • Supaya ukuran cookies seragam, usahakan jumlah adonannya sama setiap kali nyendok. Coba lihat sekeliling, ada alat apa yang bisa ngasih ukuran yang lebih akurat daripada sendok? Kalo saya, pake measurement cup yang ukuran 1/8 cup. Alat lain yang bisa dipake: sekop es krim ukuran kecil atau besar, cup kecil penakar beras (that came with the rice cooker), dll.

Happy baking, people…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *