Oatsy Veggie Schotel

Saya suka sekali makanan-makanan jenis caserole atau creamy schotel.
Karena kandungan gizi makanan ini cukup memadai, mengenyangkan tanpa harus makan nasi dan tentu saja enak. Jadi ya pada kesempatan pertama mencoba membuat sesuatu berbahan oatsy ini langsung terpikir memodifikasi resep macaroni schotel.

Oatsy Veggie Schotel

by Endang Purwani

Bahan :

4 sdm Oatsy Quick Cook
3 sdm mixed vegetable
2 lembar daging beef burger potong dadu
100 ml susu UHT
Keju cheddar quick melt
2 sdm Gula
1 sdm Garam
1 sdt Merica
1/2 sdt Pala bubuk
2 siung Bawang putih cincang

Topping:

1 sdm margarine
2 sdm terigu
150 ml Susu UHT

Cara membuat:

  1. Tumis bawang putih cincang hingga harum. Masukkan irisan beef burger, tumis sebentar. Masukkan mixed vegetables, tuangi susu UHT.
  2. Masukkan bumbu-bumbu gula, garam, merica, pala . Masak hingga matang dan mengental. Tuang dalam aluminium foil atau pinggan tahan panas. Sisihkan.
  3. Lelehkan margarine, masukkan terigu, aduk cepat hingga menggumpal. Segera tuang susu UHT dan aduk terus dengan cepat hingga gumpalan terigu  menjadi krim.
    Siramkan ke atas oatsy dan sayuran dalam aluminium foil. Beri parutan keju quick melt.
  4. Panggang dalam oven 180°C hingga matang. Angkat, beri peterseli dan hidangkan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *